Gaza - Hamas menyampaikan apresiasi kepada Recep Thayep Erdogan atas kemenangannya dalam pilpres Turki.
“Dari hati dan dengan sepenuh cinta, kami menyampaikan apresiasi kepada tuan Recep Thayep Erdogan atas kemenangannya dalam pemilihan Presiden Turki," tulis anggota Biro Politik Hamas, Izzat Rashiq di laman facebooknya, Senin (11/8).
Rashiq menambahkan, kami merespon dengan perasaan yang sama, saat Erdogan menyatakan, “Hari ini, Kemenangan untuk Al-Quds, Gaza dan Ramallah,” seluruh Palestina mengapresiasi kemenangan ini, apresiasi atas sikap Anda yang murni mendukung persoalan Palestina.
Seperti diberitakan, Perhitungan Dewan Pemilihan Agung (Supreme Election Board/KPU) Turki, menunjukkan Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan memenangkan pemilu pertama kalinya presiden secara langsung. Kemenangan ini memperkuat posisi Erdogan sebagai pemimpin Turki yang sangat kuat. Demikian kantor berita yang dikelola negara Anadolu melaporkan Minggu (10/8).
Dengan 98,75% suara masuk yang sudah dihitung, Erdogan meraih 51,95%, disusul saingan utamanya Ekmeleddin Ihsanoglu 38,34%. Sedangkan kandidat ketiga, Selahattin Demirtas meraih 9,71%.Dengan demikian, Erdogan memenangkan Pilpres dengan satu putaran. Putaran dua yang direncanakan 24 Agustus tidak diperlukan lagi, demikian pengumuman dari KPU Turki.
Minggu (10 Agustus 2014), untuk pertama kalinya rakyat Turki memilih Presiden secara langsung. Pilpres ini diikuti tiga kandidat, Recep Tayyip Erdogan yang diusung Partai Keadilan dan Pembangunan (AK-Parti), Ekmeleddin İhsanoğlu (mantan sekjen OKI yang dicalonkan oleh partai sekuler Republic People’s Party/RPP, dan Nationalist Movement Party/NMP) dan Selahattin Demirtaş (perwakilan suku Kurdi yang merupakan ketua Peace and Democracy Party/PDP).
“Dari hati dan dengan sepenuh cinta, kami menyampaikan apresiasi kepada tuan Recep Thayep Erdogan atas kemenangannya dalam pemilihan Presiden Turki," tulis anggota Biro Politik Hamas, Izzat Rashiq di laman facebooknya, Senin (11/8).
Rashiq menambahkan, kami merespon dengan perasaan yang sama, saat Erdogan menyatakan, “Hari ini, Kemenangan untuk Al-Quds, Gaza dan Ramallah,” seluruh Palestina mengapresiasi kemenangan ini, apresiasi atas sikap Anda yang murni mendukung persoalan Palestina.
Seperti diberitakan, Perhitungan Dewan Pemilihan Agung (Supreme Election Board/KPU) Turki, menunjukkan Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan memenangkan pemilu pertama kalinya presiden secara langsung. Kemenangan ini memperkuat posisi Erdogan sebagai pemimpin Turki yang sangat kuat. Demikian kantor berita yang dikelola negara Anadolu melaporkan Minggu (10/8).
Dengan 98,75% suara masuk yang sudah dihitung, Erdogan meraih 51,95%, disusul saingan utamanya Ekmeleddin Ihsanoglu 38,34%. Sedangkan kandidat ketiga, Selahattin Demirtas meraih 9,71%.Dengan demikian, Erdogan memenangkan Pilpres dengan satu putaran. Putaran dua yang direncanakan 24 Agustus tidak diperlukan lagi, demikian pengumuman dari KPU Turki.
Minggu (10 Agustus 2014), untuk pertama kalinya rakyat Turki memilih Presiden secara langsung. Pilpres ini diikuti tiga kandidat, Recep Tayyip Erdogan yang diusung Partai Keadilan dan Pembangunan (AK-Parti), Ekmeleddin İhsanoğlu (mantan sekjen OKI yang dicalonkan oleh partai sekuler Republic People’s Party/RPP, dan Nationalist Movement Party/NMP) dan Selahattin Demirtaş (perwakilan suku Kurdi yang merupakan ketua Peace and Democracy Party/PDP).