Ketika Sang Guru Berbalik Menjadi Murid

10:59

KHATIB AL BAGHDADI, ulama madzhab As Syafi’i yang memiliki kelebihan dalam ilmu hadits, suatu saat mendatangi Imam Abu Ishaq Asy Syirazi seorang ulama besar dalam bidang fiqih Syafi’i dalam rangka menuntut ilmu.
Saat itu, Imam Asy Syirazi meriwayatkan hadits dari Bahr bin Kunas As Saqa. Setelah itu sang guru bertanya kepada Khatib Al Baghdadi muridnya,”Apa pendapatmu mengenai hadits tersebut?”
Khatib  Al Baghdadi pun menjawab,”Jika Anda mengizinkan, maka saya akan menyebutkan kondisi hadits itu”.
Setelah itu, Imam Asy Syirazi mengubah posisi duduk beliau sebagaimana kondisi duduknya murid yang sedang menuntut ilmu kepada gurunya. Dan Khatib Al Baghdadi pun menjelaskan hadits tersebut dengan penjelasan yang cukup baik.
Setelah itu, Imam Asy Syirazi pun memberikan pujian kepada Khatib Al Baghdadi,”Inilah Ad Daraquthni di masanya”. (Siyar A’lam An Nubala, 18/280-281) *Hidayatullah.com

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments

Kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan